Header Ads

marinonton films
marinonton films

Biaggi: Rossi Bisa Juara MotoGP di Umur 41 Tahun

Legenda MotoGP Max Biaggi meyakini bahwa Valentino Rossi masih berjaya dan mampu memenangkan gelar meski ia berusia hampir kepala empat.
Biaggi merayakan kejayaan The Doctor yang baru saja menandatangani kontrak dua tahun bersama Yamaha, dilansir dari Motorsport. Kontrak tersebut akan membuatnya tetap aktif di balapan sampai tahun 2020, di mana saat itu usianya akan menginjak 41 tahun.
Valentino Rossi dan Max Biaggi pernah mewarnai Kejuaraan Dunia di awal 2000-an. Keduanya adalah kebanggaan Italia yang membagi negara tersebut menjadi dua faksi antara mereka yang mendukung satu dan yang lain.
Sebelum Marc Marquez tiba, pembalap Romawi itu menjadi target bidikan The Doctor untuk dikalahkan di podium. Kini, setelah Max Biaggi pensiun ia menyatakan dukungannya kepada mantan musuh terbesarnya itu.
Gelar di Usia 41 Tahun
© INDOSPORT
Pembalap MotoGP asal Italia, Max Biaggi. Copyright: © INTERNET
Valentino Rossi, pembalap MotoGP.
Seperti yang dilaporkan oleh Quotidiano.net, juara dua kali Superbike di tahun 2020 dan 2012 itu berbicara tentang pilihan Valentino Rossi untuk terus berlanjut hingga 41 tahun.
"Perhatian, semuanya mungkin, bahkan ketika tampaknya usia dapat mengatakan sebaliknya. Umur membuat perbedaan pada dokumen, tetapi pada trek itu cerita lain. Saya memenangkan kejuaraan dunia pada usia 41,” kata dilansir dari Tuttomotoriweb.
Musuh Baru Marquez
© INDOSPORT
Pembalap MotoGP asal Italia, Max Biaggi. Copyright: © INTERNET
Valentino Rossi tampak melihat ke arah Marc Marquez yang melaju usai kecelakaan.
Biaggi juga berbicara tentang lawan nomor satu Valentino Rossi dalam perebutan gelar ke-10. Ia juga melempar kecaman antara Valentino Rossi dan Marquez yang semakin memanas usai keduanya mengalami kecelakaan di trek.
"Marquez yang saya lihat dalam balapan pertama mungkin tampak lebih kuat daripada tahun-tahun terakhir. Saya melihat ia favorit mutlak untuk jadi juara dunia. Saya pikir dia akan bermain dengan Vinales dan jelas dengan Rossi,” ujarnya dilansir dari Tuttomotoriweb.
"Dalam olahraga ini semuanya dilakukan untuk menang. Lalu ada berbagai faksi dan episode ditambahkan begitu banyak pembicaraan yang dibesar-besarkan. Situasi tertentu berkontribusi untuk memberikan lebih banyak popularitas untuk MotoGP,” tambah pembalap Italia itu.
Ducati Semakin Kuat
© INDOSPORT
Pembalap MotoGP asal Italia, Max Biaggi. Copyright: © INTERNET
Ducati tes pramusim 2018.
Berbicara tentang Ducati, Biaggi mengakui bahwa mantan tim patnernya di Kejuaraan Dunia Superbike 2008 itu tidak bisa diremehkan tahun ini.
"Mereka tidak diragukan lagi melakukannya dengan baik, tapi saya pikir itu akan sulit bagi mereka untuk mengulanginya. Tidak ada yang akan membuat mereka mundur. Ducati tidak akan diremehkan tahun ini. Kejuaraan dunia telah dimulai untuk beberapa tahun terakhir."
"Untuk mencapai puncak kami membutuhkan motor yang tepat dan tim yang tepat dan di MotoGP hanya ada 2 motor yang bisa kami menangkan. Di Liga Spanyol ada anak yang sangat baik yang saya pikir akan melakukannya dengan baik dan saya ingin melihatnya di Kejuaraan Dunia,” tambah pembalap berjuluk The Roman Emperor itu.

Tidak ada komentar