Header Ads

marinonton films
marinonton films

Cari Bibit Muda Seperti Egy Maulana, Alumni PPLP Sumut Gelar Turnamen

Sebagai upaya menemukan bibit potensial pesepakbola Sumatera Utara (Sumut), Ikatan Alumni Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (IKAPPLP) Sumut gelar turnamen IKAPPLP Sumut CUP 2018.

Kegiatan tersebut diikuti 8 tim dari klub sepakbola di Sumatera Utara yang pesertanya berada di usia 15 tahun.

Cari Bibit Muda
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Egy Maulana Vikri Copyright: © Goal
Pelatih Kiper PSMS Medan, Sahari Gultom

Sahari Gultom, salah satu panitia pemandu bakat, menjelaskan bahwa turnamen ini digelar untuk mencari bibit-bibit muda  di Sumatera Utara.

"Kegiatan ini sengaja kita buat untuk menemukan bibit pemain muda yang potensial dan nantinya akan kita bina di PPLP  (Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar) Sumut," sebut Ketua Alumni IKAPPLP Sumut, AKP Bambang Tarigan melalui Sahari Gultom atau akrab disapa Ucok, Sabtu (21/04/18) pagi.

Untuk Timnas Indonesia
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Egy Maulana Vikri Copyright: © Goal
PPLP Sumut

Ucok, yang juga menjabat sebagai pelatih kiper PSMS ini menilai, pembinaan sejak dini dianggap langkah yang paling tepat dalam menemukan bakat seorang pemain.

"Banyak pemain binaan PPLP Sumut yang berkarir di dunia sepakbola profesional. Terkini ada Abdul Rochim, Wanda Syahputra, dan Legimin Rahardjo. Tidak menutup kemungkinan ke depan putra daerah akan terus menambah amunisi PSMS Medan, bahkan skuat Timnas Indonesia, seperti saat ini ada nama Egy Maulana alumni PPLP Sumut, David Maulana dan Firza Andika," sebut Ucok.

Jadwal Semifinal dan Final
© instagram.com/@pplpsumut
Egy Maulana Vikri Copyright: © Goal
PPLP Sumut saat mengikuti Piala Gubernur Sumut

Masih menurut Ucok, turnamen ini sendiri telah memasuki fase semifinal dan menyisakan empat klub terbaik yakni PPLP Sumut (Juara pool A), Binjai United (Runnerup A ), PSMS (Juara pool B) dan Keluarga PS USU (Runner up pool B). Turnamen ini berlangsung sejak 15-22 April dan digelar di lapangan PPLP Sumut, Sunggal.

"Semifinal akan dilaksanakan hari ini, Sabtu, (21/04/18) dan babak final akan dilaksanakan esok hari. Kita harapkan dukungan semua pihak, semoga kegiatan ini bisa berjalan sukses," harapnya.

© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Turnamen PPLP Sumut Copyright: Kesuma Ramadhan/INDOSPORTTurnamen PPLP Sumut

Tidak ada komentar